-->
rpp kurikulum 2013 revisi

Download Format Buku Formulir Pendaftaran Siswa Baru Kelas I

Administrasi kesiswaan merupakan bagian dari kegiataan administrasi yang dilaksanakan di sekolah, berupa usaha kerjasama yang dilakukan oleh para pendidik agar terlaksananya proses belajar mengajar yang relevan, efektif, efisien, guna tercapainya tujuan pendidikan yang diharapkan. Cakupan administrasi kesiswaan meliputi pengelolaan penerimaan siswa baru, pengelolaan bimbingan dan penyuluhan, pengelolaan kelas, pengelolaan organisasi siswa intra sekolah (OSIS) dan pengelolaan data tentang siswa dan sebagainya.

Data dan informasi mengenai perkembangan siswa harus, dicatat dan dipelihara secara tertib dan teratur dimana kegiatan mencatat, dan memelihara data kesiswaan merupakan bagian dari bidang pelayanan ketatausahaan sekolah yang harus dikerjakan Kepala Sekolah

Dalam melaksanakan pengelolaan pendidikan, seorang kepala sekolah tentu saja harus didukung oleh berbagai macam jenis-jenis kelengkapan administrasi pendidikan yang tertib dan teratur ini tentu saja bertujuan untuk meningkatkan daya guna dan hasil guna penyelenggaraan Sekolah / Madrasah, salah satu contoh kelengkapan administrasi yang harus dimiliki oleh kepala sekolah yaitu Administrasi Data Kesiswaan, adapun yang termasuk kedalam administrasi data kesiswaan salah satunya adalah Buku Pendaftaran Siswa Baru Kelas I

Kepala sekolah berkewajiban membuat Formulir Pendaftaran Siswa Baru Kelas I dimana Format ini disediakan oleh sekolah. Setiap orang tua/wali yang ingin mendaftarkan anaknya, harus mengisi format tersebut dengan informasi dan latar belakang keluarga anaksecara lengkap dan benar, seperti yang tersaji pada gambar dibawah ini:
Formulir Pendaftaran Siswa Baru Kelas I
Untuk lebih jelas dan detailnya silahkan anda download Format Buku Formulir Pendaftaran Siswa Baru Kelas I pada link yang telah kami sajikan dibawah ini:
Download Format Buku Formulir Pendaftaran Siswa Baru Kelas I
Sekian dan terima kasih semoga bermanfaat!!!