Pendidikan adalah sebuah proses pengembangan diri untuk lebih meningkatkan kualitas diri menjadi manusia yang berilmu dan berwawasan luas, berfungsi membantu peserta didik dalam pengembangan diri yaitu mengembangkan semua potensi, kecakapan, serta karakteristik pribadinya kearah yang positif, sebagai sebuah proses kerjasama, pembelajaran tidak hanya menitik beratkan pada kegiatan guru atau kegiatan siswa saja, akan tetapi guru dan siswa secara bersama-sama berusaha mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditentukan.
Fungsi pelaksanaan pembelajaran
Rencana pembelajaran (RPP) hendaknya disusun secara sistemik dan sistematis, utuh dan menyeluruh, dengan beberapa kemungkinan penyesuaian dalam situasi pembelajaran yang actual. dengan demikian, rencana pembelajaran akan dapat berfungsi sebagai instrument untuk mengefektifkan proses pembelajaran dengan apa yang telah direncanakan, mengandung nilai fungsional, praktis serta disesuaikan panduan pembelajaran dengan kondisi dan kebutuhan lingkungan, sekolah, dan daera, oleh karena itu, kegiatan pembelajaran harus terorganisasi melalui serangkaian kegiatan tertentu, dengan strategi yang tepat.
Langkah-Langkah Menyusun Rencana Pembelajaran
Pengembangan rencana pembelajaran sebelum melakukan proses pembelajaran merupakan salah satu bagian yang sangat penting, untuk dapat membuat rencana pembelajaran yang baik dan dapat menyelenggarakan proses pembelajaran yang efektif dan efisien, seorang guru perlu mengetahui unsur-unsur persiapan pembelajaran, yang antara lain adalah analisis kebutuhan siswa, tujuan-tujuan yang hendak dicapai, berbagai strategi yang relevan digunakan dan criteria evaluasi Dari uraian tersebut setidaknya ada 4 langkah dalam melakukan rencana pembelajaran, yakni sebagai berikut
- 1) Perencanaan untuk mengapresiasi keragaman.
- 2) Merumuskan tujuan dan kompetensi.
- 3) Menyusun rencana implementasi pembelajaran dalam kelas.
- 4) Menentukan model penilaian (evaluasi).
Untuk keperluan pelaksanaan pembelajaran di kelas, perlu dibuat rencana cara pembelajaran. Rencana pembelajaran tersebut merupakan realisasi dari pengalaman belajar peserta didik yang telah ditentukan pada tahapan penentuan pengalaman belajar peserta didik, Komponen rencana cara pembelajaran meliputi :
Identitas mata pelajaran (nama mata pelajaran, kelas, semester, dan waktu atau banyaknya jam pertemuan yang dialokasikan).
Kompetensi dasar (yang hendak dicapai atau merupakan pencapaian kompetensi).
Materi pokok (beserta uraiannya yang perlu dipelajari peserta didik dalam rangka mencapai kompetensi dasar).
Strategi pembelajaran (kegiatan pembelajaran secara konkret yang harus dilakukan oleh peserta didik dalam berinteraksi dengan materi pembelajaran dan sumber belajar untuk menguasai kompetensi dasar), Media yang digunakan untuk kegiatan pembelajaran, penialian assesmen dan tindak lanjut (instrument dan prosedur yang digunakan untuk menilai pencapaian belajar peserta didik serta tindak lanjut hasil penilaian. Misalnya remedial, pengayaan, dan sebagainya.
Sumber bahan yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran sesuai dengan kompetensi dasar yang harus dikuasai, serta mengindentifikasi beberapa komponen yang diperlukan dalam melakukan persiapan pembelajaran, antara lain :
- 1. Mengidentifikasi kompetensi.
- 2. Menetapkan materi standar.
- 3. Mengembangkan indicator hasil belajar.
- 4. Melakukan pertahapan dalam proses pembelajaran.
- 5. Mengidentifikasi model penilaian berbasis kompetensi.
Perencanaan Pembelajaran Berbasis Kurikulum 2013 berdasarkan Permendiknas No. 65 Tahun 2013 tentang Standar Proses, bahwa perencanaan pembelajaran dirancang dalam bentuk Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang mengacu pada Standar Isi kompetensi, dan berikut di bawah ini kami menyediakan beberapa mata pelajaran yang diantaranya SEJARAH WAJIB KELAS 10 kurikulum 2013 revisi 2017 dan berikut ruang lingkup materi yang terkandung didalamnya mencakup antara lain sebagao berikut:
- Menelusuri Peradaban Awal di Kepulauan Indonesia
- Pedagang, Penguasa dan Pujangga Pada Masa Klasik (Hindu dan Budha
- Menganalisis berbagai teori tentang proses masuknya agama dan kebudayaan Hindu dan Buddha ke Indonesia
- Islamisasi dan Silang Budaya di Nusantara
Kami menyediakan pula RPP SEJARAH WAJIB KELAS 11 & 12 K13 REVISI 2017
Kami menyediakan pula RPP SEJARAH PEMINATAN KELAS 10, 11 & 12 K13 REVISI 2017
Untuk sahabat yang membutuhkan perangkat pelajaran lengkap kurikulum 2013 revisi 2017
silahkan kinjungi website resmi di divapendidikan.com, dan semoga artikel ini dapat membantu dan memberikan banyak manfaat, terimakasih.